Web Analytics Made Easy -
StatCounter
"Kamus Arti Kata dan Arti Nama Rebanas"

Kata Awalan M Menurut Kamus Kesehatan

Index Kamus Kesehatan
Kata Awalan M Menurut Kamus Kesehatan
No Kata Arti
1 malaria Suatu penyakit yang disebabkan oleh sejenis parasit genus Plasmodium, dengan gejala utama demam yang berulang-ulang
2 malnutrisi Kelainan gizi, karena ketidakseimbangan atau ketidakcukupan diet atau akibat gangguan penyerapan atau pendayagunaan makanan.
3 mamografi Prosedur sinar-x yang digunakan dalam skrining dan diagnosis kanker payudara yang dapat mengungkapkan tumor di payudara jauh sebelum bisa dirasakan/diraba. Gambar pencitraan mamografi disebut mamogram.
4 masa inkubasi Waktu antara masuknya suatu bibit penyakit ke dalam tubuh sampai timbulnya gejala-gejala penyakit
5 mastektomi Operasi pengangkatan payudara. Mastektomi segmental (lumpektomi) melakukan pengangkatan benjolan dan sejumlah kecil jaringan payudara di sekitarnya. Mastektomi sederhana (atau dimodifikasi) mengangkat seluruh payudara. Mastektomi radikal mengangkat seluruh payudara bersama dengan otot yang mendasari dan kelenjar getah bening ketiak.
6 matra Dimensi/wahana/media tempat seseorang atau kelompok manusia melangsungkan hidup serta melaksanakan kegiatannya dalam waktu tertentu
7 meningitis Peradangan yang terjadi pada meninges, membran atau selaput yang melapisi otak dan syaraf tunjang, disebabkan berbagai organisme seperti virus, bakteri ataupun jamur yang masuk ke dalam darah atau berpindah ke dalam cairan otak.
8 metastasis Penyebaran kanker dari situs awalnya, misalnya, kanker payudara yang menyebar ke tulang.
9 morfin Hasil olahan dari opium/candu mentah. Pemakaiannya dengan cara dihisap dan disuntikkan
10 malpraktek Tindakan profesional yang tidak benar atau kegagalan untuk menerapkan keterampilan profesional yang tepat oleh profesional kesehatan seperti dokter, ahli terapi fisik, atau rumah sakit. Malpraktik mengharuskan pasien membuktikan adanya cedera dan bahwa hal itu adalah hasil dari kelalaian oleh profesional kesehatan.
11 minuman beralkohol Minuman yang mengandung etanol yang diproses dari bahan hasil pertanian yang mengandung karbohidrat dengan cara fermentasi atau distilasi atau fermentasi tanpa distilasi, baik dengan cara memberikan perlakuan terlebih dahulu atau tidak, menambahkan bahan lain atau tidak, maupun yang diproses dengan cara mencampur konsentrat dengan etanol atau dengan cara pengenceran minuman yang mengandung etanol.
12 MAL (Metode Amenorea Laktasi) Kontrasepsi yang mengandalkan pemberian Air Susu Ibu (ASI). Metode ini digunakan segera setelah ibu melahirkan bayi dan menyusui sampai 6 bulan secara eksklusif tanpa menggunakan alat kontrasepsi, dengan cara menghambat pelepasan hormon kesuburan sehingga tidak terjadi kehamilan.
13 MCK Mandi Cuci Kakus
14 MDG = Millenium Development Goals Komitment global yang dilakukan oleh negara-negara ASEAN
15 MDGs (Millenium Development Goals) Pada tahun 2000, delapan Tujuan Pembangunan Milenium (MDGs) disepakati oleh 189 negara. MDGs menyediakan kerangka kerja untuk meningkatkan kesehatan, pendidikan, kesetaraan gender, ekonomi, dan kondisi lingkungan di negara berkembang. Target spesifik dan terukur untuk tahun 2015 telah ditetapkan untuk negara-negara berpendapatan rendah dan menengah.
16 MDR (Multi Drug Resistance) Kebalnya bakteri tertentu terhadap beberapa obat antibiotik.
17 MERS-CoV Middle East Respiratory Syndrome Coronavirus, penyakit yang disebabkan oleh coronavirus.
18 MESO (Monitoring Efek Samping Obat) Monitoring efek obat yang penting dilakukan untuk menghindari terjadinya masalah penggunaan obat terkait efek samping; memastikan keselamatan pasien (patients safety) dan meningkatkan kerasionalan penggunaan obat.
19 MET Minute > 1500 Lamanya waktu (menit) melakukan aktivitas berat dalam satu minggu dikalikan bobot sebesar 8 kalori, sebagai contoh jika seseorang melakukan kegiatan secara terus-menerus minimal 10 hari sampai meningkatnya denyut nadi dan napas lebih cepat dari biasanya (semisal menimba air, mendaki gunung, lari cepat, menebang pohon, mencangkul) selama minimal tiga hari dalam satu minggu dan total waktu beraktivitas > 1500 MET minute.
20 MJAS Makanan Jajanan Anak Sekolah
21 MKDKI = Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia Majelis yang bertugas menangani kasus dugaan pelanggaran disiplin dokter dengan menerima pengaduan, memeriksa dan memutuskan kasus pelanggaran disiplin dokter. Pelanggaran disiplin kedokteran jika dokter dalam melakukan praktik tidak kompeten, tidak melakukan tugas dan tanggung jawab profesionalnya serta berperilaku tercela yang merusak martabat dan kehormatan profesi dokter.
22 MKEK Majelis Kode Etik Kedokteran
23 MKET (Metode Kontrasepsi Efektif Terpilih) Jenis metode kontrasepsi Suntik, IUD, Implan, MOP dan MOW
24 MKJP (Metoda Kontrasepsi Jangka Panjang) Jenis kontrasepsi yang sangat efektif untuk menghindari kelahiran, mengatur interval kelahiran dan tidak mempengaruhi hubungan seksual yang dapat bertahan selama 3 tahun sampai seumur hidup seperti AKDR/IUD, implant, MOW dan MOP.
25 MMI (Modified Mercally Intensity) Satuan ukuran kekuatan gempa, dimana besarnya efek yang dirasakan oleh pengamat dimana dia berada tanpa memperhatikan sumbernya. (Sumber: BMG)
26 MMR (Maternal Mortality Rate) Jumlah kematian ibu akibat dari proses kehamilan, persalinan dan paska persalinan per 100.000 kelahiran hidup pada masa tertentu - Angka pengukuran risiko kematian wanita yang berkaitan dengan peristiwa kehamilan. Kematian ibu adalah kematian wanita dal
27 MOP (Metode Operasi Pria) untuk kontrasepsi Cara kontrasepsi dengan tindakan pembedahan pada saluran sperma pria. MOP merupakan prosedur klinis untuk menghentikan kemampuan reproduksi pria dengan jalan melakukan penghambatan/pemotongan saluran pengeluaran sperma (vas deferens) sehingga pengeluaran sperma terhambat dan pembuahan tidak terjadi.
28 MOW (Metode Operasi Wanita) untuk kontrasepsi Cara kontrasepsi dengan tindakan pembedahan pada saluran telur wanita. MOW merupakan prosedur bedah sederhana dengan anestesi lokal dengan cara mengikat dan memotong atau memasang cincin di saluran telur sehingga sel telur dan sperma tidak bisa bertemu dan tidak menyebabkan kehamilan.
29 MPASI (Makanan Pendamping Air Susu Ibu) Makanan yang diberikan pada bayi berusia 6 bulan ke atas. Ciri-ciri bayi yang siap menerima MPASI adalah mampu duduk tegak walau masih harus dibantu, mampu menegakkan kepala dengan baik, tampak tertarik melihat makanan, sendok dan garpu, tidak lagi memiliki refleks menolak dengan lidah setiap kali makanan padat disuapkan ke mulutnya mampu menerima makanan yang disuapkan dengan sendok, yang mungkin terjadi bila bayi telah mampu menggerak-gerakkan lidahnya maju-mundur dan ke kiri-kanan.
30 MPS (Making Pregnancy Safer) Membuat kehamilan lebih aman, yang merupakan penajaman dari kebijakan sebelumnya tentang Penyelamatan Ibu Hamil. Strategi MPS yang memberi penekanan kepada aspek medis, walaupun tidak mengabaikan aspek non-medis. melindungi hak reproduksi dan hak asasi manusia dengan mengurangi beban kesakitan, kecacatan dan kematian yang berhubungan dengan kehamilan dan persalinan yang sebenarnya tidak perlu terjadi.
31 MRI Scan = Magnetic Resonance Imaging Suatu alat diagnostik mutakhir untuk memeriksa dan mendeteksi tubuh anda dengan menggunakan medan magnet yang besar dan gelombang frekuensi radio, tanpa operasi, penggunaan sinar X, ataupun bahan radioaktif. selama pemeriksan MRI akan memungkinkan molekul-molekul dalam tubuh bergerak dan bergabung untuk membentuk sinyal-sinyal. Sinyal ini akan ditangkap oleh antena dan dikirimkan ke komputer untuk diproses dan ditampilkan di layar monitor menjadi sebuah gambaran yang jelas dari struktur rongga tubuh bagian dalam.
32 MSCT (Multi Slice Computed Tomography) Suatu modalitas pemeriksaan dengan menggunakan sinar-X dengan sistem komputer yang menghasilkan potongan/irisan tubuh satu kali scanning menghasilkan beberapa irisan. MSCT merupakan pengembangan teknologi Computed Tomography (CT) Scanning mutakhir. Kemampuan scanning yang sangat cepat (0,35 detik) dan irisan/potongan gambar 0,625 mm dapat meningkatkan kualitas gambar yang dihasilkan secara lebih detil dan akurat dalam waktu yang sangat cepat.
33 MTBM = Manajemen Terpadu Bayi Muda Suatu pendekatan keterpaduan dalam tatalaksana bayi muda umur 1 hari 2 bulan, baik yang sehat maupun yang sakit, baik yang datang ke fasilitas rawat jalan pelayanan kesehatan dasar maupun yang dikunjungi oleh tenaga kesehatan pada saat kunjungan neonatal
34 MTBS = Manajemen Terpadu Balita Sakit Suatu pendekatan keterpaduan dalam tata laksana balita sakit yang datang ke fasilitas rawat jalan pelayanan kesehatan dasar yang meliputi upaya kuratif terhadap penyakit pneumonia, diare, campak, malaria, infeksi telinga, malnutrisi, dan upaya promotif dan preventif yang meliputi imunisasi, pemberian vitamin A dan konseling pemberian makan yang bertujuan menurunkan Angka Kematian Bayi dan Balita serta menekan morbiditas karena penyakit tertentu
35 MTCT (Mother-To-Child Transmission of HIV) Penularan HIV dari ibu ke anak.
36 MTKI = Majelis Tenaga Kesehatan Indonesia Lembaga yang berfungsi untuk menjamin mutu tenaga kesehatan yang memberikan pelayanan kesehatan. Seorang tenaga kesehatan harus benar-benar teruji kompetensinya melalui uji kompetensi yang dilaksanakan oleh Majelis Tenaga Kesehatan Indonesia (MTKI). Tenaga kesehatan yang telah lulus dalam proses tersebut akan diberikan Sertifikat Kompetensi sebagai bukti pengakuan terhadap kompetensi yang dimiliki, dan menjadi landasan registrasi dan lisensi/perizinan untuk melakukan pekerjaan profesi. Sasaran dari uji kompetensi, sertifikasi yang dikeluarkan oleh MTKI ini adalah Semua tenaga kesehatan selain Dokter, Dokter Gigi dan Tenaga Kefarmasian, meliputi Perawat, Bidan, Fisioterapis, Perawat Gigi, Refraksionis Optisien, Terapis Wicara, Radiografer, Okupasi Terapis, Ahli Gizi, Perekam Medis dan Informasi Kesehatan, Teknisi Gigi, Sanitarian, Elektromedis, Analis Kesehatan, Perawat Anestesi, Akupunktur Terapis, Fisikawan Medis, Ortotis Prostetis, Teknisi Tranfusi Darah, Teknisi Kardiovaskuler serta Ahli Kesehatan Masyarakat.
37 Makanan seimbang Makanan yang dikonsumsi setiap individu untuk kebutuhan selama satu hari, mengandung zat gizi sesuai kebutuhan yang bersangkutan baik jumlah maupun jenis zat gizi
38 Maligna = ganas Sekelompok sel tumbuh tidak terkendali, menginvasi dan merusakan jaringan di sekitarnya, dan kadang-kadang metastasis (menyebar ke lokasi lain di tubuh melalui getah bening).
39 Manik depresif = Gangguan bipolar Kondisi yang ditandai dengan perubahan mood, mania pada saat keparahan tertinggi dan depresi pada saat terendah, seringkali dengan periode suasana hati normal di antaranya. Perubahan mood biasanya dalam satu atau dua hari, dan secara terus-menerus selama minimal seminggu. Ketika dalam siklus depresi, penderita dapat memiliki sebagian atau semua gejala depresi. Ketika dalam siklus mania, penderita dapat sangat aktif, lebih banyak bicara, dan memiliki banyak energi.
40 Marasmik-kwashiorkor Gizi buruk dengan gambaran klinik yang merupakan campuran dari beberapa gejala klinik Kwashiorkor dan Marasmus dengan BB/U
41 Marasmus Keadaan gizi buruk yang disertai tanda-tanda seperti badan sangat kurus (kulit membungkus tulang), wajah seperti orang tua (pipi kempot, mata terlihat cekung), cengeng dan rewel, iga gambang, perut cekung, tulang belakang terlihat menonjol, kulit keriput, jaringan lemak subkutis sangat sedikit sampai tidak ada, (baggy pants) sering disertai penyakit infeksi (umumnya kronis berulang) dan diare. (Sumber: Manajemen Penderita Gizi Buruk di Rumah Tangga, Depkes, 2002)
42 Masa Nifas Masa dimulai beberapa jam sesudah lahirnya placenta sampai 6 minggu setelah melahirkan. Masa nifas terbagi menjadi: 1. Puerperium dini (masa kepulihan dimana ibu diperbolehkan untuk berdiri dan berjalan-jalan). 2. Puerperium intermedial (masa dimana kepulihan dari organ-organ reproduksi selama kurang lebih enam minggu). 3. Remote puerperium (waktu yang diperlukan untuk pulih dan sehat kembali dalam keadaan sempurna terutama bila ibu selama hamil atau persalinan menghadapi komplikasi).
43 Masa Reproduksi = Childbearing age Masa di mana wanita mampu melahirkan, yang disebut juga usia subur (15-49 tahun).
44 Masalah Kesehatan Masalah masyarakat dibidang kesehatan sebagai akibat peristiwa oleh alam, manusia dan atau keduanya yang bermakna dan harus segera ditanggulangi karena dapat menimbulkan gangguan tata kehidupan dan penghidupan masyarakat
45 Mass Drug Administration (MDA) Pengobatan massal pada saat KLB Malaria, mencakup >80% jumlah penduduk di daerah tersebut.
46 Maternal Mortality Rate (MMR) Jumlah kematian maternal dibagi jumlah perempuan usia reproduksi.
47 Maternal Mortality Ratio (MMR) Jumlah kematian ibu akibat dari proses kehamilan, persalinan dan paska persalinan per 100.000 kelahiran hidup pada masa tertentu.
48 Maximum Tolerable Daily Intake (MTDI) = Asupan Maksimum Harian yang Dapat Ditoleransi Jumlah maksimum suatu zat dalam miligram per kilogram berat badan yang dapat dikonsumsi setiap hari selama hidup tanpa menimbulkan efek merugikan terhadap kesehatan.
49 Maya Index Salah satu indikator yang digunakan untuk mengidentifikasikan apakah sebuah area atau komunitas berisiko tinggi sebagai tempat perkembang biakan (breeding sites) nyamuk aedes aegypti didasarkan pada status kebersihan area tersebut dan ketersediaan tempat yang mungkin berpotensi sebagai tempat perkembang biakan nyamuk. Maya Index didapat dengan mengkombinasikan Hygiene Risk Index (HRI) dan Breeding Risk Index (BRI).
50 Medical evacuation = Evakuasi medik Upaya untuk memindahkan orang sakit dari suatu tempat ke tempat lain untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang lebih memadai sesuai dengan kebutuhan, atas permintaan badan dan atau perseorangan. Yang dilakukan oleh tenaga medis yang profesional sesuai dengan persyaratan dan ketentuan yang berlaku.
51 Medication Error Kejadian yang merugikan pasien akibat pemakaian obat selama dalam penanganan tenaga kesehatan, yang sebetulnya dapat dicegah.
52 Medication Record Catatan pengobatan setiap pasien.
53 Medik dasar Bagian dari kesehatan yang dilandasi ilmu klinik dan bersifat umum. Pelayanan medik dasar merupakan pelayanan medik perorangan yang dilakukan maksimal oleh dokter/dokter gigi termasuk dokter keluarga maupun tenaga kesehatan lain sesuai dengan kompentensinya
54 Medik spesialistik Bagian dari kesehatan yang dilandasi ilmu klinik spesialistik. Pelayanan medik spesialistik merupakan pelayanan medik perorangan yang dilakukan oleh dokter/dokter gigi spesialis sesuai dengan kompetensinya
55 Metadon Opiat sintetik, berbentuk cair, diberikan bagi penderita ketergantungan opiat, dan diberikan setiap hari di depan petugas. Penggunaan metadon dapat membuat pasien meninggalkan kebiasaan berbagi peralatan suntik sehingga menurunkan resiko penularan HIV/AIDS maupun Hepatitis B maupun C.
56 Metode Operatif Keluarga Berencana Cara kontrasepsi dengan tindakan pembedahan
57 Metode kontrasepsi efektif Cara untuk mencegah kehamilan dengan menggunakan alat dan obat kontrasepsi atau tindakan operatif, yang mempunyai derajat perlindungan tinggi terhadap kehamilan, seperti IUD, pil, injeksi dan tindakan operatif
58 Metode kontrasepsi sederhana Cara untuk mencegah kehamilan dengan atau tanpa menggunakan alat, obat dan tindakan operatif, yang pemakaiannya tidak memerlukan pertolongan medis dan yang efektifitasnya rendah seperti kondom, tablet vaginal dan pantang berkala
59 Millennium Development Goals (MDGs) Pada tahun 2000, delapan Tujuan Pembangunan Milenium (MDGs) disepakati oleh 189 negara. MDGs menyediakan kerangka kerja untuk meningkatkan kesehatan, pendidikan, kesetaraan gender, ekonomi, dan kondisi lingkungan di negara berkembang. Target spesifik dan terukur untuk tahun 2015 telah ditetapkan untuk negara-negara berpendapatan rendah dan menengah.
60 Mimisan = Epistaksin Pendarahan atau keluarnya tetesan darah yang keluar melalui hidung. Penyebab terjadinya mimisan antara lain perubahan cuaca, penyakit tumor, demam berdarah dan sinusitis.
61 Mini pil = Pil mini Pil kontrasepsi yang mengandung hanya hormon Progestin
62 Minipil Kontrasepsi yang diberikan secara oral dalam bentuk pil yang mengandung hormon progestin. Minipil sangat dianjurkan bagi ibu menyusui bayinya sampai 6 bulan karena tidak menghambat produksi ASI.
63 Mitigasi Upaya yang dilakukan untuk mengurangi dampak yang terjadi akibat bencana dengan menggunakan teknologi inovatif
64 Mobile Unit X-Ray Alat sinar X-ray yang dilengkapi dengan baterai charger atau tersambung langsung dengan catu daya listrik, dan roda sehingga mudah dibawa ke IGD, kamar operasi atau ruang ICU.
65 Mopping-up Istilah yang terkait dengan eradikasi polio. Mopping up dilaksanakan dengan kunjungan rumah ke rumah dan di wilayah yang terbatas. Anak-anak di daerah ini diberikan imunisasi polio secara masal dan serentak dengan 2 tetes vaksin polio sebanyak 2 kali pemberian dengan rentang waktu pemberian lebih dari 4 minggu tanpa memandang status imunisasi sebelumnya. Mopping-up dilaksanakan pada saat sudah memasuki tahap dimana virus polio liar sudah sangat jarang dan terfokus yang dibuktikan dengan surveilans AFP yang memiliki kinerja yang tinggi sesuai indikator WHO. Penyelenggaraan mopping-up dibedakan pada 2 periode, periode pasca PIN pada daerah kantong yang diidentifikasi surveilans AFP dan periode pasca bebas polio di daerah yang terdapat virus polio liar impor
66 Morbiditas = Kesakitan Semua penyimpangan dari keadaan sehat. Kesakitan dapat dinyatakan dalam orang yang sakit dan/atau episod
67 Morbus Hansen Penyakit infeksi kronis yang sebelumnya diketahui hanya disebabkan oleh bakteri Mycobacterium leprae, hingga ditemukan bakteri Mycobacterium lepromatosis yang menyebabkan endemik sejenis kusta di Meksiko dan Karibia, yang dikenal lebih khusus dengan sebutan diffuse lepromatous leprosy. Sedangkan bakteri Mycobacterium leprae ditemukan oleh seorang ilmuwan Norwegia bernama Gerhard Henrik Armauer Hansen pada tahun 1873 sebagai patogen yang menyebabkan penyakit yang telah lama dikenal sebagai lepra.
68 Muatan Glikemik (Glycemic Load) Perkalian dari kandungan karbohidrat per 100 gram dikalikan dengan indeks glikemik, dibagi 100. Satu unit muatan glikemik kurang lebih efeknya sama dengan mengkonsumsi satu gram glukosa. Muatan glikemik mengukur juga jumah karbohidrat dari suatu sajian dan jadinya memberikan pengukuran yang lebih berguna. Muatan glikemik tinggi jika 20, muatan glikemik sedang antara 11 - 19 dan muatan glikemik rendah jika 10.
69 Myasthenia Gravis Kelainan auto-imun yang ditandai dengan adanya kelemahan yang berfluktuasi pada otot skeletal. Kelemahan ini akan meningkat saat sedang beraktivitas dan berkurang bila sedang istirahat. Penyakit MG merupakan penyakit yang langka, namun diperkirakan telah terjadi 10.000 kasus di Indonesia. Seringkali keterlambatan penanganan kasus ini mengakibatkan krisis myasthenia yang ditandai oleh kelemahan otot yang diperlukan untuk pernapasan sehingga dapat mengakibatkan kematian. Kasus ini dapat menyerang siapa saja: anak-anak, dewasa hingga usia lanjut. Pada usia kurang dari 40 tahun, resiko terkena penyakit MG bagi wanita dan pria adalah 2:1 sedangkan pada usia lebih dari 40 tahun resiko pada pria dan wanita adalah sama.
Tentang Kamus Kesehatan

Kamus Kamus Kesehatan ini merupakan online. Jika anda mencari terjemah atau arti kata menurut kamus Kamus Kesehatan, anda bisa mencari disini. Kamus bisa ditelaah menggunakan abjad atau formulir pencarian.