Web Analytics Made Easy -
StatCounter
"Kamus Arti Kata dan Arti Nama Rebanas"

Arti Kata "pembiayaan bertahap" Menurut Kamus Ekonomi

Kamus ini menjelaskan Arti Kata pembiayaan bertahap menurut Kamus Ekonomi. Selain Arti, mungkin juga disertakan contoh kalimat yang menggunakan kata pembiayaan bertahap.

definisi pembiayaan bertahap

pembiayaan bertahap= pembiayaan proyek untuk konstruksi (properti, realestat) yang pembayarannya berdasarkan tahap penyelesaian proyek tersebut

Lebih lanjut mengenai pembiayaan bertahap
Contoh kalimat untuk "pembiayaan bertahap"

Berbagai contoh kalimat untuk kata atau frase "pembiayaan bertahap" tersedia di halaman contoh kalimat. Silakan kunjungi halaman khusus contoh kalimat menggunakan kata pembiayaan bertahap untuk melihat berbagai penerapan riil di kehidupan nyata.

Lebih lanjut mengenai pembiayaan bertahap

pembiayaan bertahap terdiri dari 2 kata. Kata tersebut mempunyai 10 kata terkait yakni sebagai berikut:

penyelesaian

pembiayaan bertahap

pembiayaan proyek untuk konstruksi (properti, realestat) yang pembayarannya berdasarkan tahap penyelesaian proyek tersebut

pembiayaan mezanin

pembiayaan mezanin dapat dilakukan dalam dua cara, yaitu (a) dalam rangka restrukturisasi modal: jenis pembiayaan dalam rangka restrukturisasi modal yang biasanya dilakukan melalui merger atau akuisisi; pinjaman mezanin biasanya berbentuk pinjaman subordinasi berjangka waktu lebih dari lima tahun dan dilakukan melalui pembelian surat berharga; (b) dalam rangka masuk bursa (go public), pembiayaan tahap kedua atau tahap ketiga oleh perusahaan modal Ventura sesaat sebelum perusahaan masuk bursa; perusahaan modal ventura memilih tahap pembiayaan ini karena risikonya lebih rendah daripada melakukan pembiayaan awal (start-up financing) karena dapat mengharapkan adanya presiasi modal lebih awal

pembiayaan proyek

pembiayaan yang dilakukan oleh bank atau lembaga keuangan untuk membiayai suatu proyek konstruksi; apabila proyek kontruksi tersebut berada di luar negeri, akan ditetapkan persyaratan tertentu dalam pemberian kredit tersebut; bank tersebut akan meminta jaminan bahwa pembayaran angsuran akan dilakukan sesuai dengan waktu yang ditetapkan

pembiayaan awal

dana yang digunakan untuk memulai suatu usaha atau untuk membeli aktiva; jika pembiayaan tersebut dilakukan melalui modal Ventura, pembiayaan tersebut dipakai sebagai unsur modal, sedangkan pembiayaan dari bank d ipakai sebagai modal kerja

pembiayaan berdasarkan prinsip syariah

penyediaan dana atau tagihan yang dipersamakan dengan itu berdasarkan persetujuan atau kesepakatan antara bank dan pihak lain yang mewajibkan pihak lain yang dibiayai untuk mengembalikan uang atau tagihan tersebut setelah jangka waktu tertentu dengan imbalan atau bagi hasil

pembiayaan penyediaan barang

kredit modal kerja untuk membiayai pembelian sediaan barang untuk dijual kembali; pembayaran dilakukan secara bertahap sesuai dengan jumlah yang telah terjual; kredit harus dijamin dengan piutang yang nilainya lebih tinggi daripada nilai sediaan karena piutang lebih cepat untuk diuangkan dan lebih mudah untuk mengajukan tambahan kredit

pembiayaan piutang

bentuk pinjaman untuk berbagai keperluan, khususnya pembiayaan jangka pendek yang dijamin oleh piutang

pembiayaan saham biasa

penyediaan dana yang dimaksudkan hanya untuk pembelian saham biasa

pembiayaan spekulasi

penggunaan dana orang lain untuk spekulasi yang dapat mengakibatkan kerugian bagi pemilik dana
Simpan Informasi Agar Tidak Hilang

Jika informasi mengenai "pembiayaan bertahap" ini bermanfaat, silakan anda bagikan ke teman atau simpan di akun media sosial memakai menu berikut.

DISCLAIMER
Jika Terdapat Kesalahan Penerjemahan Kata atau Nama dalam Kamus Rebanas ini, Anda dapat membandingkan dengan kamus yang anda miliki. Terima Kasih
Index Kamus Ekonomi
Tentang Kamus Ekonomi

Kamus Kamus Ekonomi ini merupakan online. Jika anda mencari terjemah atau arti kata menurut kamus Kamus Ekonomi, anda bisa mencari disini. Kamus bisa ditelaah menggunakan abjad atau formulir pencarian.