Web Analytics Made Easy -
StatCounter
"Kamus Arti Kata dan Arti Nama Rebanas"

Kata Awalan O Menurut Kamus Keuangan

Index Kamus Keuangan
Kata Awalan O Menurut Kamus Keuangan
No Kata Arti
1 obligasi Surat utang yang berjangka waktu lebih dari satu tahun dan bersuku bunga tertentu, yang dikeluarkan oleh perusahaan untuk menarik dana dari masyarakat, guna pembiayaan perusahaan atau oleh pemerintah untuk keperluan anggaran belanjanya
2 opsi Perjanjian tertulis yang menyebutkan kebebasan memiliki unsur menjual sesuatu sebelum atau sesudah tanggal dan jangka waktu yang ditetapkan
3 obligasi atas unjuk Obligasi yang pelunasannya dilakukan kepada pembawanya
4 obligasi pendapatan Obligasi yang bunganya dibayar jika perusahaan bersangkutan memperoleh laba dan bunga tersebut lazim dibayar mendahului pembayaran dividen kepada pemegang saham
5 obligasi tunda bunga Obligasi yang suku bunganya naik secara bertahap sampai tingkat bunga tertentu atau yang pembayaran bunganya ditunda sampai kemampuan perusahaan memungkinkan
6 obligasi berseri Obligasi yang diterbitkan pada waktu yang sama tetapi dengan hari tunai dan bunga yang berbeda
7 Obligasi Abadi Obligasi yang tidak mempunyai hari tunai, tidak dapat diuangkan dan hanya menghasilkan bunga terus menerus
8 Obligasi Bunga Meningkat Obligasi dengan bunga nominal yang berubah secara bertahap
9 Obligasi Euro Obligasi yang dikeluarkan oleh suatu lembaga, perusahaan atau negara yang diperjualbelikan di Eropa
10 Obligasi Kekayaan Harta benda yang berupa obligasi milik pribadi
11 Obligasi Niragun Obligasi yang tidak dijamin dengan harta tertentu, tetapi dikeluarkan atas dasar kepercayaan umum terhadap perusahaan atau perorangan
12 Obligasi Pecahan Obligasi yang dikeluarkan oleh negara asing atau perusahaan yang hampir dilikuidasi
13 Operasi Pasar Terbuka Usaha bank sentral dalam pembelian dan penjualan efek di pasar uang dengan maksud membatasi atau menambah volume kredit di tangan bank-bank dan masyarakat atau akan mengubah tingkat bunga yang berlaku
Tentang Kamus Keuangan

Kamus Kamus Keuangan ini merupakan online. Jika anda mencari terjemah atau arti kata menurut kamus Kamus Keuangan, anda bisa mencari disini. Kamus bisa ditelaah menggunakan abjad atau formulir pencarian.